Peduli Stunting Dan Kesehatan 2024, Joune Ganda Terima Penghargaan Dari MenKes RI

Minut, Jelajahberita.com – Komitmen dan kerja keras Pemerintah Minahasa Utara dalam rangka penangganan dan pencegahan Stunting mendapat apresiasi dari pemerintah pusat dan lembaga non pemerintah.

Bacaan Lainnya

Terbaru, Stasiun TV nasional Kompas TV memberikan Anugerah Daerah Peduli Stunting dan kesehatan kepada Kabupaten Minahasa Utara.

Anugerah Kabupaten Peduli Stunting dan Kesehatan ini diterima oleh Bupati Minut Joune Ganda, SE., MAP., MM., MSi yang diserahkan langsung oleh Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin dalam acara puncak HUT Kompas TV ke-13, Rabu (11/9/2024) di tribrata hotel dan convention Jakarta.

Menariknya dan menjadi kebanggaan, Minut satu-satunya Kabupaten di Sulut yang menerima penghargaan peduli Stunting dan Kesehatan di Sulut. Bahkan pada tahun 2023 Kompas TV memberikan anugerah di bidang Pariwisata.

“Puji Tuhan, apresiasi ini merupakan prestasi dan kerja keras seluruh jajaran Pemkab dan dukungan masyarakat Minahasa Utara tampa terkecuali,” Ujar Bupati Joune Ganda.

Lebih jauh Bupati Joune Ganda menjelaskan, upaya mengatasi dan mencegah stunting merupakan salah satu program prioritas yang berkelanjutan.

“Berkat keseriusan OPD terkait dan dukungan masyarakat keberhasil Pemkab Minut menurunkan angka Stunting diatas rata-rata nasional,” ujarnya.

Melihat capaian selama tiga tahun terakhir bersama wakilnya Kevin William Lotulung, Bupati Joune Ganda optimis capaian itu akan terus meningkat dan jauh diatas daerah lain di Sulut bahkan tingkat nasional.

“Saya optimis angkat keberhasilan penurunan angkat Stunting di Minut bakal capai satu digit tahun 2024 ini,” tandas Bupati Joune Ganda sambil menambahkan juri yang menilai penganugerahan ini merupakan para profesional, kredibel dan independen.

Sementara di bidang kesehatan, kepemimpinan JGKWL sangat terlihat jelas kemajuannya, baik fisik maupun SDM tenaga kesehatan.

Dimana hampir semua Puskesmas dan Puskesmas pembantu (Pustu) dalam layak dari sisi peralatan dan tenaga kesehatan serta sarana pendukung lainnya seperti kendaraan Ambulance, puskesmas bergerak yang sangat banyak membantu masyarakat perbatasan.

Penganugerahan Kabupaten Peduli Stunting dan kesehatan kepada Kabupaten Minahasa Utara oleh Menkes RI ini terbilang sangat istimewah, prestisius dan bersejarah pasalnya di hadiri dua orang mantan Wapres RI yakni Jusuf Kalla, dan Murdiono, ketua DPR RI Puan Maharani Kapolri, Panglima TNI dan sejumlah Menteri Kabinet bersatu antara lain Mendagri, Meskeu, Menteri lingkungan hidup, serta sejumlah mantan Menteri yakni mantan Menkopolhukam Mahfud MD dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.

(DoKaLo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *